KARAWANG, TAKtik – Hampir separuh dari warga Karawang yang tinggal di wilayah kecamatan berdekatan dengan zona maupun kawasan industri bakal mudik ke kampung halamannya masing-masing mendekati Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Perhitungan itu didasarkan pada jumlah pendatang yang sudah menjadi warga Kabupaten Karawang terus mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir. Data dari Januari 2018 hingga pertengahan Mei ini saja, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) telah mencatat penambahan penduduk dari luar daerah di atas enam ribu orang.
“Yang baru lapor sudah tinggal atau menetap di sini saja cukup signifikan. Setiap hari kami menerima laporan penduduk baru hingga 80 orang. Sedangkan selama tahun 2017, jumlah warga pendatang yang masuk dan menetap di Karawang mencapai 30 ribuan orang,” ungkap Kepala Disdukcapil Karawang, Yudi Yudiawan, Selasa petang (29/5/2018).
Dari sejumlah itu, Yudi menyebut, mereka dominan memilih tinggal di wilayah Kecamatan Telukjambe Barat, Telukjambe Timur, Ciampel, Karawang Barat, Karawang Timur, Klari, dan Cikampek. Yaitu, titik-titik yang berdekatan dengan zona maupun kawasan industri. Yudi ketahui, setiap musim mudik kebaran tiba, pada tahun-tahun sebelumnya mayoritas di antara warga pendatang tersebut ikut pulang kampung.
“Untuk mendata ulang kependudukan mereka, terutama pendatang yang benar-benar baru masuk Karawang, kami akan kembali melakukan operasi yustisi di saat arus balik lebaran tiba. Ada beberapa titik yang telah kami siapkan, terutama di terminal-terminal bus maupun di stasiun kereta api. Operasi ini demi ketertiban kependudukan di wilayah Kabupaten Karawang,” kata Yudi.
Sementara itu, Yudi kemukakan pula, jumlah total penduduk Kabupaten Karawang yang tercatat dalam server dinasnya telah ada 3 jutaan jiwa. Sedangkan data yang tercatat di Kementerian Dalam Negeri berdasarkan by name by adress baru 2.250.000 jiwa. Sehingga perbandingan pertumbuhan penduduk lokal atau angka kelahiran dengan pendatang, menurutnya, telah mendekati 50 : 50 atau fifty-fifty. (tik)