KARAWANG, TAKtik – Lagi, seorang warga Karawang dinyatakan terpapar positif covid-19. Sehingga total jumlah pasien positif virus corona di daerah ini mencapai 66 orang.
Yang meninggal dunia pun bertambah satu orang dari PDP (Pasien Dalam Pengawasan) yang diketahui positif covid-19 melalui rapid tes. Pasien tersebut, kata juru bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Penyebaran Covid-19 Karawang Fitra Hergyana, berusia 23 tahun dan memiliki penyakit pemberat.
Sementara data yang masuk kategori PDP di wilayah Kabupaten Karawang tertanggal 20 April 2020, Fitra kemukakan, mencapai 156 orang. Yang sudah sembuh 87 orang, masih dalam pengawasan 65 orang, dan yang meninggal dunia 4 orang.
Sedangkan yang ODP (Orang Dalam Pemantauan), Fitra mengungkap data ada 3.180 orang. Selesai pemantauan 2.087 orang, masih dalam pemantauan 1.093 orang, serta OTG (Orang Tanpa Gejala) 314 orang.
Beratnya tugas tim medis dalam menangani pasien terpapar positif covid-19, membuat pengusaha muda Karawang H. Aep Syaepuloh kembali menyumbangkan dua ribu APD (Alat Pelindung Diri). Bantuan tersebut diserahkan langsung ke rumah sakit maupun dititip melalui Gugus Tugas.
Ia berharap, semua pihak sama-sama saling mengingatkan dan menguatkan agar penyabaran covid-19 bisa cepat terputus. Sedangkan pihak Pemkab Karawang telah membuat aplikasi SIAGACORONA.ID yang digagas Bupati Cellica Nurrachadiana. Disadarinya, peningkatan penyebaran virus corona cukup signifikan dari hari ke hari.
“Karawang merupakan daerah transit dan berbatasan dengan Bekasi dan DKI Jakarta. Ini tentu berpotensi mempercepat penyebaran virus corona di daerah kita. Di aplikasi ini kami membutuhkan partisipasi masyarakat untuk melapor tatkala dirinya atau orang yang diketahuinya sempat bersentuhan fisik dengan yang terpapar positif covid-19,” seru Cellica. (tim/tik)