KARAWANG, TAKtik – Baru saja Karawang diturunkan kembali ke zona oranye, kini daerah ini dinaikan lagi statusnya menjadi zona merah atau zona kewaspadaan tinggi terhadap penyebaran covid-19.
Disampaikan oleh juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Karawang Fitra Hergyana, hal ini diumumkan Gubernur Ridwan Kamil dari hasil evaluasi dengan Satgas Provinsi Jabar. Selain Karawang, zona yang sama pada minggu ini adalah Kabupaten Bekasi dan Kuningan.
Fitra akui, selama beberapa hari terakhir jumlah pasien yang positif terpapar covid-19 di wilayah Kabupaten Karawang relatif tinggi. Data per tanggal 12 Oktober 2020 ada 18 orang. Bahkan terdapat dua orang yang meninggal dunia pada hari Minggu (11/10/2020).
“Total warga Karawang yang terkonfirmasi positif covid-19 sebanyak 951 orang. Di antaranya, 193 orang dalam perawatan, 723 orang telah dinyatakan sembuh, dan 35 orang lainnya meninggal dunia,” ungkap Fitra sambil tetap mengingatkan masyarakat agar selalu waspada dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan di setiap aktivitas apapun. (tim/tik)