KARAWANG, TAKtik – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Karawang H. Sopian kembali diisukan diam-diam tergelitik ke dunia politik praktis.
Sebagai birokrat yang memimpin institusi dengan banyak personil di bawahnya hingga ke tingkat dusun seperti amil, Sopian akui, dari sisi politis bukan mustahil hal ini dibaca punya potensi elektoral.
“Kan sudah saya tegaskan sebelumnya bahwa tak ada minat sama sekali untuk saat ini terjun ke dunia politik. Saya masih harus menjaga amanah Negara untuk memimpin Kantor Kemenag Karawang,” ujar Sopian, Selasa pagi (25/6/2024).
Tidak ia pungkiri bahwa yang menawarkan dirinya maju di Pilkada Karawang 2024 masih ada hingga kini. Bahkan ada pula salah seorang peminat nyalon dari luar daerah yang meminta melobi petahana di sini agar mau meminang jadi pendampingnya.
“Semua saya tolak secara halus. Tapi jangan pula gara-gara tahun politik silaturahmi kawan-kawan dibatasi. Kan gak enak juga. Terpenting mah kalau sampai ada yang ngajak ke ranah politik praktis, itu saya belum mau,” tandas Sopian.
Disebut-sebut salah satu nama yang dipertimbangkan kubu petahana Aep Syaepuloh maupun kubu Gina Fadlia Swara untuk menjadi pilihan ternatif jadi calon wakil bupatinya, lagi Sopian menjawab, hak setiap orang untuk memilih dan dipilih pada setiap momentum politik seperti halnya pilkada.
“Saya berpikir rasional saja. Pengalaman sebelumnya sudah dua kali ada dari Kemenag kita maju di pilkada. Semua tahu hasilnya seperti apa. Tidak ada jaminan menang walau kita punya rekan-rekan sampai tingkat bawah. Apalagi ada larangan mempolitisasi ASN. Maka itu, menurut saya, langkah terbaik tetap istiqomah menjalankan tugas Negara sampai pensiun,” pungkas Sopian. (tik)