KARAWANG, TAKtik – Dari tiga nama peminat nyalon bupati di Pilkada Karawang 2024 yang daftar ke Partai Gerindra, hingga jelang berakhirnya bulan Juni ini baru Gina Fadlia Swara dan Aep Syaepuloh yang diundang dan telah mengikuti fit and proper test di partai ini di Jawa Barat.
Sedangkan Acep Jamhuri alias Ajam belum ada kabar kapan diundang untuk hal yang sama. Namun dari kubu Ajam sendiri meyakini, seperti sempat dikatakan oleh Asep Agustian, jagoannya hanya tinggal nunggu giliran karena pelaksanaan uji kelayakan dan kepatutan itu tidak dijadwal secara bersamaan.
Dari awal tiket Gerindra diperebutkan, muncul isu politik bahwa nama Gina Fadlia Swara sebagai kader senior di parpol pemenang Pemilu 2024 di Karawang juga dilirik untuk dipinang petahana Aep maupun Ajam. Isu politik yang logis karena siapa pun di antara keduanya, jika Gerindra memilih Gina sebagai kadernya, mereka tetap memperoleh tiket tersebut tatkala berhasil meminang Gina.
Walau kemudian isu politik itu mulai bergeser seiring kabar merapatnya PDIP ke Aep dengan menawarkan tiga nama untuk calon pasangan petahana, nama Gina mulai tidak terdengar di kubu ini. Terlepas apakah ada kaitan atau tidak atas masuknya PDIP, surat tugas atau bisa jadi rekomendasi dari PKS yang dikabarkan turun pekan kemarin, hingga kini belum juga keluar.
Alasan yang disampaikan Nanda Suhanda dari PKS bahwa keputusan partainya untuk menetapkan pasangan yang akan dicalonkan di pilkada digodok di DPTP (Dewan Pimpinan Tingkat Pusat). Tidak hanya oleh Presiden PKS tapi juga melibatkan Dewan Syuro.
Pada kegiatan akbar PKS bertajuk
pelantikan Jabar Putih sebagai tim pemenangan di Pilkada 2024 yang direncanakan akhir pekan ini, 29 Juni 2024, Nanda sendiri belum berani memastikan surat usungan partainya turun atau tidak di momentum itu. “Lihat saja nanti,” ujarnya.
Sedangkan di kubu Gina masih belum memberikan keterangan apapun terkait rekomendasi dari partainya sendiri. Adapun kabar yang diterima TAKtik dari berbagai sumber, termasuk di internal DPC Gerindra Karawang, menyebutkan bahwa surat tugas partainya terbit sekitar pertengahan Juli 2024.
Kabar terhangat yang masuk ke TAKtik, dalam satu minggu atau paling lambat dua minggu ke depan akan ada kejutan dari Gerindra bersama parpol koalisinya. Seperti apa bentuk kejutan itu, ini yang sedang ditelusuri TAKtik. Berdasar informasi awal, clue-nya mengarah ke nama pasangan calon. Siapakah mereka? Mengutif pernyataan Nanda maupun Asep Agustian, lihat saja nanti. (*/tik)