KARAWANG, TAKtik – Mutasi kembali digelar. Kali ini dilangsungkan di Lapang Karangpawitan, Sabtu pagi, 19 Juli 2025, jam 07.30 WIB. Yang diambil sumpah jabatan dan pelantikan adalah pejabat administrator atau pejabat eselon III.
Pelaksanaannya bersamaan dengan pengukuhan 2.545 orang pengurus Koperasi Merah Putih seluruh desa dan kelurahan se-Kabupaten Karawang. Kabar yang didengar TAKtik, ada camat baru, ada juga yang dipindah.
Bahkan, kabarnya pula, ada camat yang ikut uji kompetensi teknis untuk promosi jabatan pada 15 Juli 2025 kemarin turut dimutasi, termasuk yang disebut-sebut beda ‘majhab’ politik. Benar atau tidaknya kabar ini, faktanya tinggal tunggu hasil dari mutasi itu sendiri.
Lalu, masih adakah di antara yang ikut uji kompetesi teknis yang diganti? Ya atau tidak, ada yang menyatakan, bukan berarti yang digadang-gadang lulus naik eselon dipastikan gugur. Terkecuali yang kembali menjabat camat di tempat berbeda.
Seperti sebelumnya, dikonfirmasi terkait hal ini Sekretaris BKPSDM Gery S. Samrodi selalu enggan menjawab esensi pertanyaan TAKtik. Ia hanya menyebut jumlah pengurus Koperasi Merah Putih yang akan dikukuhkan. Malah Gery nanya balik kebenaran info mutasi Sabtu ini.
Sedikit berbeda dengan respon Sekda Asep Aang Rahmatullah. Walau pun hanya cukup mengatakan bahwa mutasi yang ini adalah usulan dulu, ia tanpa merinci lebih lanjut. Sementara kabar lain yang terdengar TAKtik, mutasi di kalangan eselon III kali ini ada sekitar 36 orang atau bisa lebih. (tik)